Suasana tanam benih jagung di Kebun Desa Kampung Poyotomo Desa Sri Bintan, Kepri, Jumat (9/4/2021). |
Dinamika Kepri, Bintan - Kapolsek Bintan Utara Kompol Suharjono bersama warga masyarakat melakukan penanaman benih jagung di Kebun Desa Kampung Poyotomo Desa Sri Bintan, Kepri, Jumat (9/4/2021) pagi.
Penanaman bibit jagung di kebun desa seluas 4 hektar ini merupakan kegiatan binaan Bhabinkamtibmas Sri Bintan oleh Bripka Hendra Saputar dan Pemerintah Desa Sri Bintan dengan menggunakan Anggaran Dana Desa tahun 2021. Adapun tujuan dari kegiatan ini dilakukan, guna menciptakan ketahanan pangan dalam program kampung tangguh di Desa Sri Bintan.
Tak hanya Kapolsek Bintan Utara dan masyarakat, kegiatan penanaman benih jagung ini juga dihadiri juga Kadis BPMD Kabupaten Bintan Ronni Kartika SSTP, Camat Teluk Sebong Sri Henny Utami, Kades Sri Bintan Djumiran, Ketua BPD Sri Bintan, PLD Sri Bintan Makmur Saragih, Perangkat Desa Sri Bintan dan para pekerja kebun Desa Sri Bintan.
"Kegiatan itu dapat terwujud berkat sinergitas Bhabinkamtibmas Desa Sri Bintan dengan pemerintah Desa Sri Bintan, dan dukungan Camat Teluk Sebong beserta Dinas PMD Kabupaten Bintan untuk menjalankan program kampung tangguh," kata Kades Sri Bintan, Djumiran dalam sambutannya.
Kapolsek Bintan Utara Kompol Suharjono juga mengapresiasi kegiatan tersebut.
"Tanaman harus dirawat dan dijaga dengan baik, agar menghasilkan tanaman jagung yang berkualitas baik," katanya.
Mengenai kampung tangguh, Kompol Suharjono mengatakan, menciptakan kampung tangguh tentu bukan hanya kampungnya yang tangguh akan tetapi masyarakatnya juga harus tangguh yang mana perekonomian harus berjalan, kesejahteraan masyarakat juga meningkat, sehingga masyarakat yang terdampak pandemi covid-19 dapat teratasi.
Kemudian, Kadis PMD Kabupaten Bintan, Ronny Kartika SSTP dalam sambutannya menyampaikan bahwa Desa Sri Bintan salah satu penghasil Pendapatan Asli Daerah (PAD) terbesar di Bintan.
"Desa Sri Bintan pada tahun lalu menghasilkan PAD terbesar di Kabupaten Bintan, Desa Sri Bintan mampu mengelola anggaran dengan baik dan dapat mewujudkan hasil pendapatan Desa yang tinggi sehingga bisa menjadi contoh oleh desa-desa yang lain. Semoga ditahun 2021 ini Desa Sri Bintan dapat meningkatkan PAD nya dan dapat mengatasi kesulitan masyarakat dalam masa pandemi covid 19 sehingga terciptanya kampung tangguh desa Sri Bintan," ungkap Ronny. (Ril)
Halaman :